Antisipasi Gangguan Kriminalitas, Polsek Panakkukang Tingkatkan Patroli Malam Minggu

Makassar - Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat serta mencegah tindak kejahatan malam, personil Polsek Panakkukang Polrestabes Makassar yang dipimpin oleh Iptu Winarno dan personil Polsek Panakkukang lainnya gencar lakukan patroli di malam minggu di sekitar area jalan Pettarani-Urip Sumoharjo, Minggu (13/03/2022) dini hari.

Kapolsek Panakkukang Kompol A. Ali Surya mengatakan, kegiatan patroli malam minggu ini dilakukan untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan di malam hari dan mencegah terjadinya niatan dari para pelaku kejahatan hingga terjadi aksi kriminalitas,” kata Kapolsek.

Adapun giat patroli malam minggu dilakukan dengan sasaran Jalan Pettarani serta Jalan Urip Sumoharjo, dan pemukiman penduduk maupun wilayah yang rawan gangguan Kamtibmas pada malam hari. Disela-sela patroli anggota juga melakukan dialogis dengan memberikan himbauan Kamtibmas pada warga masyarakat.

“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kita masing-masing, karena keamanan adalah merupakan tanggung jawab kita bersama”, jelas Kapolsek.

Lebih lanjut, Kegiatan patroli malam minggu ini dilakukan petugas Polsek Panakkukang atas dasar perintah Kapolrestabes Makassar Kombes Pol. Budhi Haryanto, SIK, MH untuk meminimalisir jumlah kejahatan yang meresahkan serta memberikan rasa aman kepada masyarakat karena kejahatan terjadi karena adanya niat dari pelaku dan kesempatan untuk melakukannya. Patroli malam di jam rawan merupakan bentuk kegiatan preventif pencegahan terjadinya kejahatan di lingkungan masyarakat.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama